Panduan Memakai Si Mini....

Mini kembali in dengan tampilan yang lebih gaya dan berwarna. Meski kembali populer, jangan sampai Anda menjadi korban mode dengan ‘sembarangan’ memakai mini. Berikut adalah tips padu-padan mini yang dijamin akan membuat penampilan Anda terlihat makin stylish.

· Pilih rok mini bersiluet A jika pinggul Anda berisi. Pilihlah juga yang terbuat dari material agak kaku, dan padukan dengan blus atau kemeja simpel dengan detail cantik.


· Untuk Anda yang berkaki ramping dan jenjang, jangan ragu memilih rok berpotongan super mini! Anda dapat memadukannya dengan kemeja atau blus dari bahan kaus. Supaya tampilannya makin menarik, kenakan ikat pinggang atau sematkan bros untuk mempercantik wajah si mini.


· Tubuh Anda tergolong kurus dan tidak berbokong? Ciptakan kesan lebih berisi dengan memakai mini berdetail lipit atau yang potongannya penuh (full-mini skirt). Untuk padanannya, pilihlah atasan tanpa detail.
· Jika pinggul Anda kecil, jangan ragu memilih mini berdetail lipit dengan potongan yang pas di bagian pinggul. Jika perlu, pilihlah yang motifnya beralur horizontal. Untuk padanannya, kenakan kemeja atau blus berpotongan cropped

3 komentar:

Mama Beruang mengatakan...

bener bgt! bagi yg berbokong mini pake yg lipit dan bermotif biar ga ky anak smp.
next posting sepatu yg cocok utk rok mini dong..
thx
btw, saya ni wanita tulen lhoo..
u can call me de. w/o MAS ato Mbakyu!
hwehe

wayang mengatakan...

wakakakka... mbak tho?? kirain co.. serius ta?? ehehhehe...
nice to see ya de,...
sepatu yang cucok untuk rok mini sudah dibahas sebelumnya

ntr di posting ama "vitch" untuk lebih detailnya..ok??

Have a nice day sist'

goresan pena mengatakan...

hehe, jangan lupa loh, pake' hotpants or legging aja kalo' mau lebih aman...
kecuali udah siap resiko...

salam..

Copyright © 2008 - b@nGkuaNg - is proudly powered by Blogger
Smashing Magazine - Design Disease - Blog and Web - Dilectio Blogger Template